Cara Membuat Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar
Cara Membuat Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar - Surat
pengunduran diri termasuk surat resmi. Maka cara membuat surat pengunduran diri
pun harus sesuai dengan struktur yang sudah ditentukan dengan sebuah aturan
baku. Jika kamu ingin mengajukan permohonan mengundurkan diri, dan kemudian
kamu membuat surat pengunduran diri, maka kamu perlu mengetahui bagaimana cara
membuat surat pengunduran diri yang baik dan benar. Jangan sampai surat
pengunduran diri yang kamu buat justru salah kaprah sehingga informasi utama
yang ingin kamu sampaikan tidak sampai.
Cara Membuat Surat Pengunduran Diri |
Menurut beberapa referensi, pada dasarnya surat pengunduran diri
memiliki struktur secara umum yang hampir sama dengan surat lamaran kerja.
Meski struktur surat pengunduran diri hampir sama, namun menulis surat
pengunduran diri memiliki beban yang cukup berat. Ini terjadi karena memang di
dalam penlisannya membutuhkan pertimbangan berbagai macam yang benar-enar harus
matang. Apalagi jika di dalam perusahaan kamu memiliki peran yang cukup
strategis, maka ini akan membuat pressure semakin berat.
Seperti surat resmi lainnya, surat pengunduran diri memiliki format
yang sama. Yang harus ada di dalam surat pengunduran diri adalah :
- Tanggal dan tempat pembuatan surat
- Nama dan alamat yang dituju
- Isi surat dengan bahasa yang baik
- Tanda tangan
- (bila perlu) materai
Ada yang perlu kamu perhatikan lebih dalam lagi ketika kamu menulis
surat pengunduran diri. Karena di dalam menulis surat pengunduran diri ada
beberapa etika yang tidak boleh kamu tinggalkan. Etika apa saja yang perlu kamu
perhatikan, simak di bawah ini.
1. Usahakan Isi Surat Ringan dan Padat
Ini sangat perlu kamu perhatikan. Jangan sampai kamu membuat isi surat
pengunduran diri yang terlalu panjang sehingga menjadi berbelit-belit.
Akibatnya bisa jadi informasi kamu justru tidak tersampaikan dengan baik.
2. Jangan Lupa Ucapan Terima kasih
Ini juga jangan sampai ketinggalan. Bagaimanapun juga kamu tentunya
sudah banyak yang diberikan perusahaan kepada kamu. Maka layak jika kamu
menyampaikan terima kasih kepada perusahaan secara langsung atau kepada atasan
kamu.
3. Tuliskan Alasan Pengunduran Diri Yang Jelas
Kamu harus juga menuliskan alasan kamu kenapa mengundurkan diri dari
perusahaan. Sampaikan dengan sejelas-jelas dan selogis-logisnya agar perusahaan
bisa memahami alasan kamu.
4. Jika Ada, Sertakan Landasan Hukum
Jika memang ada dan diperlukan, kamu bisa menyertakan landasan hukum
yang mendasari pengunduran diri kamu. Ini akan semakin menguatkan permintaan
kamu untuk mundur dari perusahaan. Landasan hukum ini bisa kamu ambil dari
kontrak kerja kamu atau bisa juga dari aturan perusahaan sendiri.
5. Memberikan Cindera Mata Juga Bagus
Memberikan cindera mata juga bisa membuat kesan yang bagus untuk
perusahaan pada kamu. Maka ada baiknya juga kamu memberikan sekedar
kenang-kenangan pada perusahaan agar perusahaan bisa mengenang kepergian kamu
dengan baik.
Nah teman pekajaman yang budiman, itulah sedikit informasi mengenai
cara membuat surat pengunduran diri yang baik dan benar. Ingat, baik saja tidak
cukup loh dalam membuat surat resmi, yang terpenting adalah benar. Jika kamu
merasa masih bingung, bisa kamu baca beberapa contohnya di Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar.
Belum ada Komentar untuk "Cara Membuat Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar"
Posting Komentar